Bahaya Mengkonsumsi Minuman Dingin Saat Berbuka Puasa

Bahaya Minuman Untuk Berbuka PuasaSudah tidak asing lagi kita menemukan sajian berbuka puasa yang segar, minuman menggugah selera terasa mengobati rasa haus saat puasa seharian.

Es buah dan minuman dingin lainnya selalu menemani kita saat berbuka puasa.

Tapi, Apakah aman berbuka puasa dengan minuman yang dingin?

Saat berbuka puasa sebaiknya selalu diawali dengan yang manis karena gula merupakan sumber karbohidrat sederhana yang jika dikonsumsi akan langsung diserap oleh tubuh kita.

Menurut ahli gizi Rosihan Anwar, mengatakan bahwa saat kita berbuka puasa menggunakan es, dikhawatirkan dapat memicu radang tenggorakan dan diare, karena saat berbuka puasa, suhu tubuh kita masih panas dan lambung masih kosong.

Jika tetap ingin meminum es sebaiknya beri jeda waktu tubuh kita, setelah shalat magrib atau tarawih.

Sama seperti Rosihan Anwar, pakar kesehatan dari doktersehat.com, Rita Ramayulis menyatakan jika mengkonsumsi mimuman yang sangat dingin setelah berpuasa, maka akan membuat lambung bekerja lebih lambat.

lambatnya kinerja lambung ini bukan tanpa alasan, melainkan karena minuman dingin tersebut harus menyesuaikan dengan kondisi suhu tubuh.

Banyak kasus yang mana lambung terasa kaget saat mengenggak minuman dingin saat berbuka puasa.

Jika kita tetap melakukannya, biasanya perut kita akan mudah terkena masalah kembung dan terasa sangat penuh.

Sebaiknya jika kita ingin meminum minuman dingin saat berbuka puasa, jangan menggunakan es batu atau hanya minuman dingin biasa yang tidak terlalu berbeda dengan kondisi suhu tubuh kita.